Saturday, September 18, 2010

Ini konsep yang tiap Entrepreneur harus pelajari (1)

Leave a Comment
Suatu hari saya ikut dalam suatu kelompok MasterMind. Hari itu sungguh menyenangkan, teman-teman di kelompok itu sangat antusias dalam memaparkan ide bisnis maupun kendala-kendala yang dihadapi. Salah satu di antaranya ada yang sudah menjalani bisnis, namun merasa kacau dalam pengendalian sistem bisnisnya. Dia merasa bisnisnya berantakan, baik dalam pengelolaan manajemen, pemasaran, maupun tenaga kerja.

Walau cuman memperhatikan dari luar, diskusi tersebut sangat menarik sehingga saya jadi teringat akan unsur vital bisnis yang dipaparkan oleh Robert T. Kiyosaki - seorang pengajar bisnis yang terkenal di Amerika sana. Unsur vital tersebut terus menjadi pegangan saya dalam menjalankan bisnis, sangat berguna. Kiyosaki menamakannya Konsep B-I Triangle atau bisa kita sebut Segitiga B-I.

Apa itu Segitiga B-I ?
B berarti BUSINESS, I berarti INVESTMENT. Segitiga B-I adalah konsep yang dibuat oleh Kiyosaki mengenai unsur-unsur terpenting yang harus diwaspadai pada suatu bisnis atau investasi. Sehingga wajib dipahami oleh setiap pebisnis yang ingin bisnisnya ter-manage dengan baik.

Unsur-unsur penting tersebut adalah : Cashflow, Komunikasi, Sistem, Legal, Produk. Digambarkan oleh Kiyosaki bahwa kelima unsur tersebut juga ditopang oleh tiga elemen penting : Misi, Tim, dan Leadership (Kepemimpinan). Agak males mbacanya? mari kita simak diagram berikut:


Oke, sudah dilihat baik-baik? mungkin malam ini saya tidak akan menjelaskan diagram milik Kiyosaki tersebut, tapi Insya Allah dalam waktu dekat akan saya jelaskan lebih lanjut. Wassalam.

0 comments: